Tags

Tutorial Python List Untuk Pemula

Tutorial Python List Untuk Pemula

Pada tutorial kali ini, kita akan coba mempelajari tentang penggunaan Lists pada Python yang akan sangat bermanfaat untuk membantu memanipulasi sebuah data.

Bagaimana cara membuat list? 

Dalam bahasa pemrograman Python, list dibuat dengan cara memasukkan nilai / element kedalam sebuah square bracket [] dan dipisahkan dengan menggunakan koma ",".

# membuat list kosong
In [1]: list = []

# ketika kita execute 'list' tersebut masih kosong karena kita belum memasukkan nilai kedalamnya.
In [2]: list 
Out[2]: []

# atau juga dapat diisi langsung dengan nilai yang ingin kita masukkan berupa 'string' maupun 'integer' 
In [3]: list = ["Jakarta", "Jogja", "Semarang", 1320]

# hasil print-out list yang telah kita masukkan value didalamnya.
In [4]: list
Out[4]: ['Jakarta', 'Jogja', 'Semarang', 1320]

Looping dengan Python List

Kita juga dapat menggunakan looping dengan list seperti contoh dibawah ini

# isi list yang akan kita looping
In [5]: list = ["Dono", "Kasino", "Indro"]

# looping dengan menggunakan list
In [6]: for x in list:
   ...:     print(x)
   ...:     
# output yang akan dihasilkan
Dono
Kasino
Indro

Cek item pada list

Kita dapat memeriksa apakah item tersebut telah ada di dalam list atau tidak dengan menggunakan metode:

In [1]: list = ["Dono", "Kasino", "Indro"]

# memeriksa list dengan menggunakan "if condition"
In [2]: if "Dono" in list:
   ...:     print("Correct")

# output yang dihasilkan
Correct

# kita juga dapat memeriksa 'list value' dengan cara yang lebih simple seperti dibawah ini
In [3]: "Dono" in list
Out[3]: True

Menghitung isi list

Menghitung ada berapa nilai yang ada di dalam list dengan metode:

In [1]: list = ["Dono", "Kasino", "Indro"]
In [2]: len(list)

# output
Out[2]: 3

Update data di dalam List

Untuk update pada list kita dapat menggunakan metode : list.append() dan list.extend()

Update list menggunakan list.append() kita hanya dapat memasukkan 1 element ke dalam list itu sendiri. Contoh:

# list.append dengan metode string didalamnya
In [2]: list.append("Warkop DKI")

# output
In [3]: list
Out[3]: ['Dono', 'Kasino', 'Indro', 'Warkop DKI']

Contoh kedua:

# input default kedalam `list`
In [5]: number = [1,2,3,4]

# Menggunakan metode `list.append()`
In [6]: number.append([8,9])

# Output yang akan dihasilkan
In [7]: number
Out[7]: [1, 2, 3, 4, [8, 9]]

Dengan kata lain, append akan menambahkan Object ke barisan terakhir di dalam list.

Sedangkan dengan list.extend() kita dapat memasukkan multiple value ke dalam list Contoh:

# menggunakan `list.append()` untuk memasukkan Jono dan Joni kedalam 'list'
In [3]: list.extend(["Jono", "Joni"])

# Output yang dihasilkan 
In [4]: list
Out[4]: ['Dono', 'Kasino', 'Indro', 'Jono', 'Joni']

Cukup sekian untuk article Python List kali ini, next tutorial kita akan membahas tentang perbedaan antara extend dan append pada Python List.

Apabila ada pertanyaan yang ingin ditanyakan silahkan tinggalkan komentar di kolom dibawah ini.

Note :Tutorial ini dibuat hanya untuk dokumentasi semata oleh penulis agar mudah dalam mempelajari sesuatu hal yang baru berdasarkan pemahaman penulis!.



Bagikan tutorial ini:
Laporkan

Dapatkan Tutorial Exclusive Via Email?


Partners